Bisnis

Yuk, Simak 5 Tips Membeli Model Cincin Lamaran Klasik

Lamaran adalah sebuah kegiatan untuk menyambut hari perayaan penyatuan dua insan. Tentunya tak kalah penting dengan acara hari pernikahan, mempersiapkan acara lamaran dengan matang adalah salah satu bentuk effort kerjasama dari kedua pasangan yang akan menikah. Mulai dari menyiapkan dekorasi, acara apa saja yang akan ada dalam prosesi lamaran, gaun atau pakaian pasangan, makanan untuk tamu, pakaian keluarga, dan yang paling penting adalah model cincin lamaran sebagai simbol pengikat kedua pasangan.

Memilih model dan jenis cincin lamaran adalah tugas kedua pasangan, mulai untuk mencari tahu selera pasangan hingga proses pembeliannya. Jika sudah tau apa model cincin apa yang diinginkan oleh pasangan, mulai lah untuk mencari cincin yang tepat. Tidak sedikit orang mengalami kebingungan cara membeli cincin untuk lamaran yang tepat, apalagi jika selera pasangan itu untuk seperti menyukai cincin bergaya klasik. Kami akan memberikan 5 tips berguna untuk membeli cincin lamaran model klasik.

model cincin lamaran

Mencari Referensi

Anda bisa mulai bertanya pada kenalan atau teman Anda yang lebih berpengalaman, bisa juga Anda mencari informasi tambahan melalui internet atau e-commerce untuk dapat menentukan model design, menaksir budget, serta ukuran cincin. Semua itu dilakukan agar Anda memiliki gambaran setelah sampai di toko perhiasan.

Model Cincin

Pastikan model cincin lamaran yang akan ada pesan sesuai selera Anda dan pasangan, jika Anda suka gaya klasik pastikan lagi apakah itu bertema vintage atau model modern seperti pada umumnya. Jangan sampai Anda salah memesan membuat diri Anda dan pasangan menyesal dan bersedih di momen kebahagiaan kalian.

Ukuran Cincin

Jangan lupa untuk mengukur ukuran cincin yang akan Anda dan pasangan pesan, tidak usah mengira-mengira langsung saja ukur di toko perhiasan. Ukuran yang tepat akan membuat nyaman, jangan sampai kebesaran apalagi kekecilan.

Perhatikan tingkat sensitifitas kulit Anda dan pasangan, cincin yang sempit akan membuat lecet dan iritasi. Sedangkan cincin yang besar akan terasa longgar, dan kemungkinan terjatuh hilang semakin besar. Oleh sebab itu ukuran cincin tidak boleh terlewat untuk Anda perhatikan.

Material Cincin

Setelah mencari referensi, menentukan model cincin, dan juga ukuran cincin. Sekarang Anda harus memperhatikan kandungan apa yang terdapat dalam cincin tersebut, jangan sampai Anda termakan bujukan harga murah tapi tidak berkualitas.

Bahan yang tidak murni atau imitasi akan dapat merusak kulit dan juga mudah luntur sehingga membuat cincin lamaran kurang khidmat. Pilihlah bahan yang berkualitas, karena kan nyaman untuk dikenakan Anda bersama pasangan Anda.

Oleh sebab itu pastikan Anda untuk memilih material cincin terbaik seperti emas maupun cincin material lain yang tidak menimbulkan reaksi alergi bagi Anda dan juga pasangan Anda.

Budget

Jangan lupa budget atau kondisi finansial Anda, jangan sampai karena ingin tampil mewah Anda lupa untuk menghitung biaya lain. Selain tampil elegan, kita juga harus smart ya. Sesuaikan budget yang Anda miliki dengan model cincin klasik yang Anda inginkan, jika harga dirasa kurang bersahabat Anda bisa mengurangi dari desain ataupun berat dari cincin tersebut.

Nah itulah 5 tips membeli model cincin lamaran klasik. Sebelum membeli coba dan pastikan konsultasi dulu pada pihak toko perhiasaan, memilih toko perhiasan terpercaya adalah tugas Anda juga. Anda dapat membeli cincin lamaran model klasik Anda di The Palace Jeweler toko perhiasan berkualitas dan dipenuhi ragam model perhiasaan yang dapat Anda pilih.

Related Articles

Check Also

Close
Close