Bisnis

Cara Memilih Model Anting Berlian Terbaru Berdasarkan Kepribadian

Apa yang Anda pakai bisa menunjukkan karakter dan kepribadian, termasuk perhiasan berlian. Bukan hanya menunjukkan kepribadian saja, memilih model anting berlian terbaru sesuai selera juga bisa membuat Anda tampil lebih percaya diri. Pasalnya Anda bisa merasa seperti diri sendiri saat memakainya. Sekarang semakin banyak model anting berlian menarik yang dapat Anda sesuaikan kepribadian. Sudah penasaran cara memilihnya? Berikut pembahasan yang lebih lengkap:

Anting Hoops untuk Kepribadian Pemberani

Anting hoops yang juga dikenal dengan nama anting congo merupakan model anting pertama yang dibuat manusia. Sudah bisa membayangkan bukan seberapa tuanya model ini. Seiring perkembangan zaman, anting hoops mengalami perubahan-perubahan sehingga terlihat lebih trendy.

anting Berlian Terbaru

Sesuai dengan namanya, anting hoops memiliki bentuk bundar seperti hula hoop. Ada anting hoops berukuran besar dan juga kecil. Wanita dengan kepribadian pemberani dan dinamis sangat cocok menggunakannya. Biasanya anting berukuran besar dipakai saat ke pesta atau acara mewah lainnya.

Anting Drop untuk Kepribadian Feminin

Model anting berlian terbaru satu ini cukup populer di kalangan public figure. Terutama ketika mereka menghadiri acara resmi seperti penghargaan dan lain sebagainya. Ciri khas anting drop adalah bentuknya yang panjang sampai ke bawah daun telinga.

Jika menggunakan anting drop, Anda bisa tampil elegan, mewah, serta feminin. Itulah sebabnya anting ini paling cocok digunakan oleh wanita berkepribadian feminin. Tatanan rambut yang tepat sangat penting ketika akan memakai anting drop. Jangan sampai anting tertutupi oleh rambut Anda yang tergerai.

Anting Cuff untuk Kepribadian Trendy dan Stylish

Anda adalah tipe wanita yang trendy dan stylish? Anting cuff tentu saja menjadi pilihan terbaik. Anting berdesain cuff mulai populer akhir-akhir ini, terutama di kalangan wanita muda. Selain dikenal dengan nama anting cuff, banyak juga yang menyebutnya dengan anting clip.

Ciri khas anting ini yaitu dipakai dengan menjepitnya di daun telinga bagian luar. Jadi Anda tidak membutuhkan tindikan telinga. Meskipun tampak trendy dan stylish, namun anting ini tetap bisa digunakan saat menghadiri pesta.

Anting Studs untuk Kepribadian Simple

Anting studs adalah model anting yang paling populer. Bersama dengan anting hoops, anting ini sudah ada sejak lama sekali. Kelebihan anting studs yaitu bisa digunakan oleh siapa saja. Mulai dari wanita muda sampai dengan wanita paruh baya.

Ciri khas anting studs yaitu berdesain simple, jadi sangat cocok untuk wanita sederhana. Menggunakan anting studs tidak akan mengganggu aktivitas Anda karena ukurannya yang kecil. Wanita seringkali memilih model anting satu ini untuk pemakaian sehari-hari.

Anting Spike untuk Kepribadian Unik

Dibandingkan dengan model anting lainnya, anting spike memang jarang terdengar dan dipilih oleh para wanita. Salah satu alasannya karena anting ini memiliki model yang sangat unik. Jadi Anda akan tampak menonjol ketika menggunakan anting spike. Bentuk anting spike sendiri adalah yang studs dan drop. Jika menginginkan anting yang sangat unik, Anda bisa mempertimbangkan anting drop yang menjuntai.

Itulah cara memilih model anting berlian terbaru berdasarkan kepribadian yang bisa Anda terapkan. Jika mencari toko perhiasan lengkap, Anda bisa memilih The Palace. Koleksi perhiasannya bisa Anda pilih sesuai kepribadian dan selera.

Jika mencari anting simple, Anda bisa mempertimbangkan Moela Collection. Sedangkan anting unik dan mewah ada Precious Stone Collection dan Nusantara Collection. Langsung datang saja ke gerai resmi untuk melihat koleksinya. Informasi seputar gerai The Palace ada di website www.thepalacejeweler.com

Related Articles

Close