Bisnis

Rekomendasi Cara Pembukaan Rekening Tabungan Online

Beriringan dengan semakin berkembangnya dunia teknologi, sejatinya tabungan online menjadi salah satu produk perbankan yang banyak diminati oleh orang-orang di masa kini. 

Bagaimana tidak demikian, sebab dengan memiliki rekening tabungan yang bisa dikelola secara online ini, tentunya akan lebih memudahkan nasabahnya dalam melakukan segala bentuk transaksi keuangan dengan lebih mudah dan praktis. 

Bagi Anda yang baru pertama kali ingin membuka rekening tabungan, maka bisa menyimak ulasannya dibawah ini.  

Langkah-Langkah Pembukaan Rekening Tabungan via Online

tabungan online

Berikut langkah-langkah yang harus Anda lakukan   

  • Pilih Lembaga Keuangan yang Resmi

Poin pertama yang harus Anda lakukan ketika akan membuka rekening tabungan via online ini adalah, dengan memilih lembaga keuangan yang sudah memiliki izin resmi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Dengan memilih lembaga keuangan yang dalam pengawasan OJK, tentunya segala keamanan transaksi keuangan Anda akan dijamin keamanannya. 

  • Persiapkan Dokumen yang dibutuhkan

Ketika akan membuka rekening tabungan secara online, maka tentunya Anda akan mengisi formulir yang berisikan data-data pribadi. 

Untuk itu persiapkan segala kelengkapan dokumen yang dibutuhkan seperti misalnya kartu identitas (KTP), alamat email, nomor telepon yang digunakan, dan lain sebagainya. 

  • Buka Internet Banking atau Aplikasi Mobile Banking

Untuk melakukan pembukaan rekening tabungan via online ini, maka Anda diharuskan mengunjungi situs internet banking, atau aplikasi mobile banking yang resmi di release oleh Bank yang dituju. 

  • Lakukan Registrasi Data

Ikuti instruksi yang diberikan, dengan mengisi data pribadi dan tinggal tunggu langkah verifikasi data. Setelah akun sudah terverifikasi, maka Anda sudah mulai bisa menikmati layanan yang diberikan oleh Bank tersebut, 

Rekomendasi Tabungan via Online yang Bisa Anda Pilih

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa dewasa ini ada banyak sekali penyedia jasa pembukaan rekening tabungan yang bisa dikelola secara online. 

Namun dari sekian banyak produk tabungan yang ditawarkan, kami lebih merekomendasikan untuk Anda memilih membuka rekening tabungan yang sifatnya online ini, dari Bank Sinarmas saja. 

Kenapa harus dari Bank Sinarmas? Sebab dengan membuka rekening tabungan yang sifatnya online dari Bank ini, menawarkan sejumlah keuntungan menarik bagi setiap nasabahnya, yakni sebagai berikut: 

  • Pembukaan Rekening Tabungan yang Praktis

Cukup manfaatkan perangkat smartphone Anda beserta kuota internet yang memadai, Anda sudah bisa membuka rekening yang sifatnya online ini dari Bank Sinarmas. 

Caranya, download aplikasi mobile banking secara gratis, via Google Play Store ataupun App Store melalui perangkat smartphone yang Anda miliki. 

Setelah terinstal dengan baik, maka tinggal mengikuti saja perintah selanjutnya yang akan diberikan oleh aplikasinya. 

  • Tidak Ada Beban Biaya Transfer Antar Bank

Meski nominalnya tidak besar, namun kalau dilakukan secara terus menerus tentunya biaya transfer antar bank akan dirasa cukup besar kalau dihitung secara matematis. 

Menariknya kalau Anda membuka rekening tabungan yang online dari Bank Sinarmas ini, tidak akan ada biaya beban transfer antar bank alias gratis transfer. 

Dengan demikian, hal ini tentunya akan sangat menguntungkan nasabahnya bukan? 

  • Bebas Biaya Admin Bulanan

Selain menawarkan bebas biaya transfer antar bank yang jumlahnya cukup lumayan menguras kantong, membuka rekening tabungan yang online dari Bank Sinarmas ini juga Anda akan dimanjakan dengan ditiadakannya biaya admin bulanan. 

Secara otomatis jumlah saldo yang tersimpan dalam rekening tabungan Anda akan tersimpan secara utuh, tanpa ada potongan biaya apapun lagi. 

Dan seperti itulah kiranya ulasan mengenai pembukaan rekening tabungan online yang aman, dan juga rekomendasinya yang bisa Anda pilih. 

Semoga bermanfaat! 

Related Articles

Close