Bisnis

Penasaran dengan Kegunaan Insto Cool? Ini Jawabannya

Obat tetes mata menjadi salah satu jenis obat yang bisa membantu menjaga dan menyembuhkan masalah mata. Salah satu jenis obat tetes mata yang perlu Anda ketahui adalah Insto Cool. Beberapa dari Anda mungkin belum tahu kegunaan Insto Cool ini. Iya, kan? Simak artikel ini sampai selesai untuk mengetahui kegunaannya.

Apa Kegunaan Insto Cool?

Obat tetes mata satu ini memiliki kegunaan yaitu salah satunya untuk mengatasi mata yang merah. Warnanya hijau dengan ukuran 7,5 ml. Perbedaan produk satu ini dengan obat tetes mata lain yaitu sensasi dinginnya. Sensasi dingin tersebut membantu membuat mata menjadi lebih nyaman. Selain itu, mata merah karena iritasi ringan juga bisa diatasi.

Penyebab Mata Merah

Ada beberapa penyebab mata merah yang perlu Anda ketahui yaitu sebagai berikut:

1. Iritasi

Salah satu penyebab paling umum mengapa mata Anda memerah yaitu iritasi. Biasanya, iritasi atau infeksi akan menyebabkan peradangan yang membuat pembuluh darah melebar. Akibatnya, mata Anda akan merah. Beberapa penyebab dari iritasi dan infeksi yaitu debu, sinar matahari, dan udara kering.

2. Konjungtivitis

Konjungtivitis atau pink eye sering membuat mata menjadi merah sebelah. Ternyata, konjungtivitis menjadi salah satu gangguan paling umum pada mata. Anda harus berhati-hati karena masalah mata satu ini dapat menular ke orang lain. Penyebab dari konjungtivitis yaitu virus, bakteri, dan alergi.

3. Mata Kering

Selain konjungtivitis, mata kering juga bisa menyebabkan mata merah sebelah. Masalah mata kering disebabkan oleh kurangnya produksi air mata. Padahal, air mata ini berfungsi sebagai minyak untuk lubrikasi, pelembab, dan juga cairan yang melindungi mata. 

4. Alergi

Penyebab mata merah yang terakhir yaitu alergi. Alergi bisa menyebabkan mata merah sebelah maupun mata merah kiri dan kanan. Penyebab alergi bisa karena bulu hewan, serbuk sari, debu, iritasi asap rokok, dan parfum. Selain mata merah, alergi menyebabkan gejala lain seperti sensasi terbakar, gatal, hidung tersumbat, dan bersin-bersin.

Itulah pembahasan mengenai kegunaan Insto Cool yang perlu Anda ketahui. Anda bisa memakainya untuk membantu mengatasi mata merah. Jangan lupa juga untuk menghindari penyebab-penyebab mata merah di atas.

Related Articles

Close