Kecantikan

Tips Menghilangkan Noda Hitam

Pernahkah anda dalam suatu kesempatan mendapatkan perhatian dari banyak orang ?. Banggakah atau malah sedih?. Menjadi pusat perhatian memang suatu kebanggaan jika memang mereka melihat karena kekaguman terhadap kecantikan anda, yang jadi masalah ketika orang melihat kita dengan pandangan nyinyir karena sesuatu hal di wajah anda, misalkan  noda kita akibat sinar matahari, noda hitam bekas jerawat atau kulit wajah yang kusam dan kering.

Enggak perlu khawatir di jaman seperti saat ini sudah banyak alat-alat kosmetik yang memberikan jaminan akan mampu mengatasi segala problem kulit wajah anda, pertanyaanya apakah produk tersebut aman atau tidak. Untuk anda yang memiliki masalah dengan kulit wajah ada baiknya anda membaca urai artikel ini tentang bagaimana merawat tubuh bagian muka dengan bahan-bahan yang natural,  berikut tips menghilangkan noda hitam di wajah dengan bahan  alami :

   Dengan buah papaya

Tips pertama menghilangakan noda hitam di wajah yaitu dengan memanfaatkan buah pepaya. Buah yang banyak terdapat di Indonesia ini sangat baik bagi kulit wajah, dengan kandungan enzim papain akan dapat menghilangkan problem noda hitam, tentunya jika digunakan secara teratur dan rutin. Cara penggunaanya mudah cukup hancurkan pepaya seperti bubur kemudian oleskan di wajah secara merata diamkan beberapa saat lalu bilas dengan air bersih.

   Dengan buah lemon

Dengan kandungan vitamin C-nya buah lemon mampu mengangkat kulit mati penyebab warna hitam dengan penggunan yang rutin akan mampu menyamarkannya, untuk lebih efektif anda bisa menambahkan madu. Cara penggunaanya yaitu peras lemon kemudian tambahkan madu lalu oleskan kemudian tunggu beberapa saat selanjutnya dibilas dengan air.

   Dengan kentang

Kentang banyak diketahui orang hanyalah sebagai makanan yang mengandung karbohidrat, padahal disisi lain kentang sangat membantu dalam mengatasi masalah di wajah seperti flek hitam. cara menggunakannya sangat mudah cukup kupas kentang kemudian potong dadu lalu gosokan di tempat yang terdapat flek, atau bisa juga dengan menghaluskannya kemudian oles dengan memakai campuran madu, diamkan beberapa saat lalu bilas.

Demikianlah tips menghilangkan noda hitam dengan bahan 100%  alami. Semoga bermanfaat.  

Related Articles

Check Also

Close
Close