Umum

Cara Mudah Menjaga Kesehatan

Cara Mudah Menjaga Kesehatan

Menjaga kesehatan sebenarnya tak terlalu sulit, akan tetapi banyak orang yang melupakannya. Saat sakit, barulah menyadari pentingnya menjaga kesehatan. Padahal banyak tips menjaga kesehatan yang dapat dilakukan sehari-hari dan tidak menghabiskan  banyak waktu. Dengan berbagai alasan seperti sibuk bekerja atau terlalu banyak urusan, seringkali orang melupakan pentingnya menjaga kesehatan.

Diantara banyak hal yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan, berikut ini tips mudah yang dapat Anda lakukan, diantaranya:

  1. Berolahraga

Tips menjaga kesehatan yang satu ini paling sering dianjurkan oleh siapapun. Selain menjaga tubuh tetap sehat,juga dapat membuat tubuh langsing dan bugar. Berolah raga tak perlu dilakukan dengan hal berat, cukup dengan berlari-lari kecil ataupun berjalan kaki.

  1. Rajin Menyikat Gigi

Yang satu ini sering dianggap sebagai hal yang biasa. Padahal dengan menyikat gigi, Anda telah menjaga kesehatan terutama disekitar mulut juga sistem pernafasan. Selain itu dengan menyikat gigi yang rutin, bakteri buruk akan hilang sehingga Anda terhindari dari plak juga kotoran yang mnempel di gigi.

  1. Membiasakan Diri Rutin Buang Air Besar

Tips yang satu ini sangat penting menghindarkan Anda dari sembelit juga mengatur fungsi usus. Akan lebih baik jika Anda dapat buang air besar setelah bangun pagi. Hal ini dilakukan agar usus besar terpancing untuk mengosongkan dirinya setiap kali bangun pagi.

  1. Perbanyak Konsumsi Mineral Atau Asam Amino

Minum air yang cukup setiap hari sangatlah penting karena  menghindarkan Anda dari dehidrasi terutama saat cuaca panas. Terkadang air yang Anda minum, hanya melewati sistem tanpa masuk ke dalam sel. Oleh karena itu konsumsilah beberapa asam amino atau asupan mineral untuk meningkatkan hidrasi Anda.

  1. Membaca Buku Membantu Menurunkan Tekanan Darah

Saat Anda membaca buku, cenderung bisa mengurangi jumlah hormon stress kortisol dang menghilangkan stress. Ddengan menurunnya hormon kortisol, maka tekanan darahpun akan ikut turun. Saat membaca buku, secara otomatis otak akan lebih rileks dan efektif.

Itulah beberapa tips menjaga kesehatan yang mudah dan dapat Anda lakukan setiap hari. Tak perlu ada alasan lagi, mulailah melakukannya setiap hari dan rasakan manfaatnya.

Related Articles

Check Also

Close
Close